BOJONEGORO, iNews.id - Dihadiri oleh Perwakilan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bojonegoro, Ketua Perhimpunan Fisioterapi Indonesia (PERFI) Cabang Bojonegoro. Praktik Mandiri Fisioterapi Edelweiss Physio yang bertempat di Perumahan Graha Citra Harmony Blok C No. 08 Kota Bojonegoro telah resmi dibuka, Minggu (3/7/2022).
Praktik Mandiri Fisioterapi Edelweiss Physio ini dibuka mulai hari Senin sampai dengan Sabtu mulai pukul 08.00 – 20.00 WIB. Hari Minggu tetap buka pukul 09.00 – 17.00 (by Appointment Only).
Di Praktik Mandiri Fisioterapi Edelweiss Physio sudah memiliki 3 tenaga Fisioterapi Profesi, diantaranya Ftr. Nabilla Yuharlina sebagai penanggung jawab, dibantu Ftr. Galuh Ayu Bestari dan Ftr. Dinda Vega Pujiyanti.
Untuk layanan diantaranya ada ultra sound, infrared, electrical stimulation dan TENS, massage gun, tread mill, sepeda statis, terapi latihan, manual terapi, baby massage dan homecare. Sedangkan kasus pasien yang dilayani di sini ada berbagai macam yaitu low back pain/nyeri pinggang, fisioterapi pasca stroke, fisioterapi pasca bedah tulang, frozen shoulder/kaku bahu, osteoarthritis/radang sendi, fisioterapi pasca cedera olah raga, bells palsy, skoliosis, carpel tunnel syndrome, cervical root syndrome, permasalahan tumbuh kembang anak serta permasalahan gerak dan fungsi lainnya.
Editor : Prayudianto