BOJONEGORO. iNews.id – Peristiwa kebakaran menimpa sebuah mobil saat terparkir di samping Sekolah Dasar Negeri (SDN) Jumok, yang terletak di Desa Jumok, kecamatan Ngraho, Kabupaten Bojonegoro. Kebakaran diperkirakan terjadi kurang lebih pada pukul 11.55 WIB.
Kabid Pemadaman dan Penyelamatan Dinas Damkarmat Bojonegoro, Zainul Maarif mengatakan, jika mobil yang terbakar merupakan jenis sedan Honda Civic Excellent Tahun 1972, milik Miswono (52), yang berprofesi sebagai guru.
“Dinas Damkarmat Pos Ngraho berangkat menuju lokasi pukul 12.03 WIB, Kebakaran dapat dipadamkan oleh Petugas pada pukul 12.18 WIB,” jelasnya, selasa (5/11/24).
Dalam memadamkan kebakaran tersebut, pihak Dinas Damkarmat Bojonegoro mengerahkan 1 Unit Fire Truck , beserta 3 Orang personil. Penyebab Kebakaran disebabkan Konsleting dibagian pengapian mobil.
“Tidak ada korban dalam peristiwa ini, total Kerugian ditaksir mencapai Rp.3 juta, kondisi mobil korban terbakar 15 persen,” pungkasnya.
Selain padamkan api, Petugas Damkarmat juga memberikan sosialisasi kepada Warga Masyarakat Setempat terkait bagaimana cara mencegah kebakaran, penanganan awal kebakaran,bahaya pembakaran lahan dan sosialisasi terkait tupoksi Dinas Damkarmat Bojonegoro.
Editor : Dedi Mahdi