BOJONEGORO, iNews.id - Peristiwa kebakaran menimpa rumah warga di Jalan Basuki Rahmad, Gang SDN Sukorejo RT 019 RW. 005 Kecamatan Bojonegoro.
Pemilik rumah diketahui bernama Lasimin Ahmad Munadjat (69), seorang pensiunan guru.
Kabid Pemadaman dan Penyelamatan, Dinas Damkarmat Pemkab Bojonegoro Zainul Maarif mengatakan, Kebakaran diperkirakan terjadi kurang lebih pada pukul 07.40 WIB, minggu (10/11/24).
"Dinas Damkarmat Bojonegoro Pos Kota menerima laporan pukul 07.50 WIB," jelasnya, dalam keretangan tertulis yang disampaikan.
Zainul menambahkan, jika setelah menerima laporan tersebut pihaknya langsung mengerahkan Armada 1 Unit Fire Truck dan 1 Unit Firedome beserta 5 Orang personil untuk memadamkan api.
"Penyebab Kebakaran Diduga di bakar Orang dengan gangungan jiwa, yang merupakan anak pemilik rumah," tambahnya.
Kebakaran dapat dipadamkan oleh Petugas Damkarmat pada pukul 09.10 WIB, tidak ada korban luka maupun jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian ditaksir Rp. 150 juta, meliputi rumah dengan ukuran 8x20 m² klasifikasi kebakaran rusak sedang.
Dalam memadamkan kebakaran tersebut, petugas mengalami kendala, yaitu akses gang menuju TKK terlalu sempit.
Dalam operasi ini, selain padamkan api petugas juga berhasil menyelamatkan sejumlah aset, diantaranya Satu unit mobil Chery, Satu unit sepedah motor, Rumah milik ibu Anna, Satu Rumah dan rumah kost milik suwito.
Editor : Arika Hutama