get app
inews
Aa Read Next : Panther Bonet Dilelang Rp300 Juta, Mobil Pernah Dipakai Jokowi

Blusukan ke Sejumlah SMA, Polwan di Solo Sosialisasi Cara Cerdas Bermedia Sosial

Senin, 08 Agustus 2022 | 19:36 WIB
header img
Polwan Polresta Solo saat sosialisasi cara aman dan cerdas dakam bermedia sosial kepada siswa. Foto : Ist.

SOLO, iNewsBojonegoro.id – Polwan Polresta Solo mendatangi sejumlah SMA di wilayah setempat. Mereka memberikan sosialisasi cara aman dan cerdas dalam bermedia sosial kepada para siswa. 

Kegiatan yang dilakukan, merupakan rangkaian menjelang HUT Polwan ke-74 yang jatuh pada 1 September 2022, yakni dengan sosialisasi ke sekolah SMA di Kota Solo

“Dengan memberikan sosialisasi terkait cara aman dan cerdas dalam bermedia sosial, harapannya para siswa tidak menjadi korban akibat dari media sosial," kata Kabagren, Kompol Dwi Erna, selaku Pakor Polwan Polresta Solo, Senin (8/8/2022).

Kepala Sekolah SMA 8 Kota Solo, Daryanto memberi apresiasi kepada para polwan yang telah memberikan wawasan kepada siswa dalam hal menggunakan media sosial yang aman dan cerdas.

"Diharapkan para siswa bisa mengetahui bahwa media sosial mempunyai efek positif dan negatif. Selain itu juga memberikan wawasan tentang pentingnya bijak dalam bermedia sosial," kata Daryanto.

 

Editor : Prayudianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut