get app
inews
Aa Text
Read Next : Minyak Muncul dari Tebing Sungai! Ini Keunikan Bojonegoro yang Bikin UNESCO Melirik

Pengunjung dari 6 Negara Jelajah Geopark Wonocolo, Borong Oleh-oleh Khas Bojonegoro

Sabtu, 15 November 2025 | 13:27 WIB
header img
Peserta ASMOPSS dari 6 Negara Menjelajahi Geopark Wonocolo. Foto: dok Pemkab

BOJONEGORO, iNewsBojonegoro.id – Para peserta Asian Science & Mathematics Olympiad for Primary and Secondary Schools (ASMOPSS) dari enam negara menjalani agenda wisata edukatif di hari keempat kegiatan, Jumat (14/11/2025).

Mereka mengunjungi Geopark Wonocolo sekaligus berburu oleh-oleh khas Bojonegoro.

Rombongan delegasi dari Indonesia, Filipina, Thailand, Vietnam, Tajikistan, dan Kazakhstan disuguhi langsung pengalaman melihat pengeboran minyak tradisional di Desa Wonocolo, Kecamatan Kedewan. Lokasi ini dikenal sebagai salah satu geosite unggulan Kabupaten Bojonegoro.

Usai menikmati panorama “Teksas Wonocolo”, para peserta diajak menyambangi sentra oleh-oleh di Kecamatan Padangan, termasuk pusat oleh-oleh Sido Tresno dan Moro Trisno.

Leader delegasi Kazakhstan, Said Akbar, mengaku terkesan dengan pengalaman menaiki jeep bersama para muridnya saat menjelajah Wonocolo. Ia menyebut alam Indonesia terasa sangat berbeda dari Kazakhstan, terutama suasananya yang lebih hijau dan hangat.

“We love the natural beauty of Indonesia. We also like the excellent hospitality of Indonesian people, so we are happy here,” ujarnya.

Sementara itu, pemilik pusat oleh-oleh Moro Trisno, Ratna Malini, mengaku senang tokonya dikunjungi pembeli dari berbagai negara. Ia menyebut kunjungan internasional seperti itu jarang terjadi.

Ratna menjelaskan bahwa produk yang paling diminati peserta ASMOPSS adalah ledre berbagai varian rasa seperti pisang, cokelat, keju, susu, hingga stroberi, disusul keripik sukun asli Bojonegoro.

“Ledre yang paling laris tadi yang rasa original pisang,” katanya.

Menurutnya, seluruh jajanan yang diborong adalah produksi UMKM lokal Bojonegoro. Total sekitar 600 boks ledre terjual, selain aneka oleh-oleh khas lainnya. 

Ia berharap kegiatan seperti ini rutin diadakan untuk meningkatkan ekonomi pelaku UMKM.

“Semoga sering diadakan acara seperti ini sehingga bisa menarik pembeli dari dalam maupun luar negeri, juga membantu para pelaku UMKM Bojonegoro,” pungkasnya.

Editor : Arika Hutama

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut