JAKARTA, iNewsBojonegoro.id - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Gerindra akan membacakan piagam deklarasi koalisi secara bersama di Rapimnas Partai Gerindra. Rencananya, Rapimnas digelar sebelum 17 Agustus 2022.
"Ya tentu nanti PKB pasti hadir di deklarasi, karena di situ lah dua belah pihak akan membacakan piagam deklarasi koalisi bersama," kata Wakil Sekretaris Jenderal PKB Syaiful Huda, Jumat (29/7/2022).
Huda menegaskan hal ini sudah dibahas dengan Gerindra. Menurutnya tinggal satu pertemuan lagi untuk memastikan tanggal deklarasi itu.
"Yang sudah pasti agenda kita dengan Gerindra kan nanti itu di satu forum dalam deklarasi bersama itu. Ya saya pastikan pelaksanaannya sebelum tanggal 17 Agustus," ucapnya.
Ketua Komisi X DPR ini mengungkapkan lokasi deklarasi kemungkinan masih di sekitar Jakarta.
Huda menjelaskan deklarasi ini satu tahapan untuk memastikan presidential threshold 20 persen sudah dilalui. Setelah itu keduanya tinggal merinci kerja-kerja politik, pengorganisasian dan konsolidasi.
"Jadi dua belah pihak masih akan tetap on progress agenda masing-masing," kata Huda.
Editor : Prayudianto
Artikel Terkait