TANGERANG, iNewsBojonegoro.id - Suzuki meluncurkan mobil kompak S-Presso dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di ICE BSD City, Tangerang, Banten. Mobil ini ditargetkan terjual sebanyak 2.300 unit sampai akhir 2022.
Segmen apa yang disasar mobil ini? Head of Brand Development and Marketing Research 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Harold Donnel mengatakan, S-Presso menyasar pasar anak muda dan keluarga muda di segmen city car dan low cost green car (LCGC).
"Target kami sampai akhir 2022 sebanyak 2.300 unit atau sekitar 460 unit per bulan. Kami berharap kehadiran S-Presso bisa mengisi segmen yang kami jual direntang harga Rp155 juta sampai Rp164 juta," ujarnya, dalam press conference di GIIAS 2022, Senin (15/8/2022).
Head of 4W Product Development PT SIS, Yulius Purwanto menambahkan, saat ini S-Presso masih didatangkan langsung (CBU) dari India. Namun, tidak menutup kemungkinan dirakit secara lokal di Indonesia.
"Kami masih melakukan studi lebih lanjut untuk melokalisasi S-Presso. Tentunya sesuai dengan perkembangan pasar di Indonesia," katanya.
Sebagai produk baru, secara tampilan Suzuki S-Presso memiliki desain unik dengan warna-warna mencolok dan gaya. Dimensi mobil ini sangat kompak (PxLxT) 3.565 mm x 1.520 mm x 1.565 mm, sehingga bisa bermanuver di jalanan padat dan sempit. Namun, ground clearance S-Presso terbilang tinggi di kelasnya, yaitu 180 mm.
Untuk jantung pacu, S-Presso dibekali mesin K10B DOHC yang dikenal efisien dalam konsumsi bahan bakar. Tenaga maksimum yang dihasilkan mobil ini 50 kW pada 5.500 rpm dan torsi 90 Nm pada 3.500 rpm.
Suzuki S-Presso dirilis dalam dua pilihan transmisi, yaitu manual (MT) dan AGS (Auto Gear Shift). Untuk warna ada enam model, yaitu Sizzle Orange, Solid Fire Red, Pearl Starry Blue, White, Granite Grey Metallic, dan Silky Silver Metallic.
Mengenai harga, S-Presso MT dijual Rp155.000.000 dan S-Presso AGS Rp164.000.000 on the road (OTR), Jakarta.
Jika dikomparasi berdasarkan harga di atas, S-Presso akan menjadi pesaing kuat deretan mobil LCGC dan city car, seperti Honda Brio, Toyota Agya dan Daihatsu Ayla.
Editor : Prayudianto