Bojonegoro Masuk 5 Besar Daerah dengan Produktivitas Bawang Merah Tertinggi di Jawa Timur

Arika Hutama
Produksi bawang merah. (Foto : dok Kementan)

BOJONEGORO.INEWS.ID – Kabupaten Bojonegoro kembali menegaskan posisinya sebagai salah satu sentra utama produksi bawang merah di Jawa Timur. Berdasarkan data terbaru dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Bojonegoro, produktivitas bawang merah di wilayah ini menempati peringkat lima besar tertinggi se-Jawa Timur.

Dalam satu kali musim panen, Bojonegoro mampu menghasilkan hingga 145.940 kuintal bawang merah. Secara keseluruhan, produksi komoditas ini pada tahun 2024 tercatat mencapai 28.242,42 ton.

Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura, Imam Nurhamid, menjelaskan bahwa tingginya produktivitas ini tidak lepas dari luasnya lahan tanam bawang merah di Bojonegoro yang mencapai 35.000 hektar dalam setahun. Khusus untuk musim tanam Maret 2024, luas lahan mencapai 1.453 hektar, dengan hasil panen rata-rata sebesar 9 ton per hektar.

"Produktivitas komoditi bawang merah Bojonegoro masuk lima besar tertinggi di Jawa Timur," ujar Imam, Kamis (20/04/2025).

Sentra produksi bawang merah di Bojonegoro tersebar di beberapa kecamatan, antara lain Gondang, Sekar, Kedungadem, Sugihwaras, dan Kepohbaru. Wilayah-wilayah ini menjadi motor penggerak utama dalam memenuhi kebutuhan bawang merah di tingkat lokal maupun provinsi.

Dari sisi harga, bawang merah di tingkat petani dihargai antara Rp19.000 hingga Rp25.000 per kilogram, tergantung kualitas dan lokasi. Sementara itu, harga di pasaran umum mencapai Rp35.000 hingga Rp40.000 per kilogram. Perbedaan harga yang signifikan ini dipengaruhi oleh rantai distribusi, terutama margin dari para tengkulak.

Dengan capaian ini, Kabupaten Bojonegoro dinilai memiliki potensi besar untuk terus dikembangkan sebagai lumbung hortikultura, khususnya bawang merah, di Jawa Timur.

Editor : Dedi Mahdi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network