JAKARTA, iNewsBojonegoro.id - Sampel jaringan jenazah Brigadir J usai autopsi ulang di RSUD Sungai Bahar, Jambi, Rabu (27/7/2022) dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta untuk diperiksa lebih lanjut. Hasilnya akan diumumkan 2 hingga 4 minggu ke depan.
Hal itu disampaikan Ketua tim dokter forensik, Ade Firmasyah Sugiharto.
"Di situ (RSCM) merupakan tempat yang bisa dijaga integritasnya dan memberikan hasil yang terbaik. Lama pemeriksaan kami perkirakan 2-4 minggu. Untuk memproses sampel jaringan hingga menjadi di-slide baru kita bisa interpretasikan," kata Ade dalam konferensi pers di ruang konferensi pers RSUD Sungai Bahar,Rabu (27/7/20222).
Ade mengatakan sampel jaringan tersebut diambil dari beberapa tubuh yang diyakini sebagai luka. Luka itu masih diperiksa apakah terjadi sebelum kematian atau setelah kematian.
"Berdasarkan informasi yang kami dapat dari keluarga dan penasehat hukumnya, ada beberapa tempat yang diduga secara penglihatan umum mereka. Ada luka maka di situ menjadi fokus penelitian kami untuk diperiksa," tuturnya.
Editor : Prayudianto