Harga Minyak Anjlok akibat Resesi dan Ketatnya Produksi

Yudianto
Ilustrasi harga minyak dunia. (Foto : Istimewa)

JAKARTA, Bojonegoro.iNews.id - Harga minyak mentah anjlok pada perdagangan di pasar Asia sesi pagi ini, Senin (4/7/2022). Pantauan di bursa ICE hingga pukul 09:24 WIB, harga Brent untuk kontrak September 2022 turun 0,35 persen di 111,24 dolar AS per barel.

Adapun West Texas Intermediate (WTI) di New York Mercantile Exchange (NYMEX) untuk pengiriman September juga merosot 0,34 persen di 108,06 dolar AS per barel.

Kekhawatiran resesi global masih membebani pasar, meskipun pasokan diperkirakan terus berlansung ketat seiring rendahnya produksi organisasi negara pengekspor minyak (OPEC), konflik di Libya dan sanksi barat terhadap Rusia.

"Pasar energi secara spesifik masih sarat akan risiko pasokan," kata analis komoditas Commonwealth Bank, Tobin Gorey, dikutip dari Reuters, Senin (4/7/2022).

Sebelumnya, OPEC merilis output produksi pada Juni 2022 mengalami penurunan 100 ribu barel per hari (bph), menjadi 28,52 juta barel per hari.

Editor : Prayudianto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network